Selasa, 06 Mei 2008

info pendftaran D3 ITS


Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru PENS 2008/2009

INFORMASI PENERIMAAN MAHASISWA BARU
POLITEKNIK ELEKTRONIKA NEGERI SURABAYA
Tahun Akademik 2008-2009

POLITEKNIK ELEKTRONIKA NEGERI SURABAYA - ITS
JL. RAYA ITS, KEPUTIH SUKOLILO SURABAYA -60111
Telepon 031-5947280, Fax 031-5946114
Homepage : www.eepis-its.edu, Email : humas@eepis-its.edu

AKREDITASI A ( Semua Program Studi )

Jurusan / Program Studi :

1. Teknik Elektronika (D3/ D4)
Membekali mahasiswa dengan teknologi otomasi dan robotika dalam aplikasi di industri
Program Studi ini memiliki konsentrasi:
1. Elektronika (D3/D4)
2. Mekatronika (D4)

2. Teknologi Telekomunikasi(D3/ D4)
Membekali mahasiswa dengan pengetahuan telekomunikasi sehingga mampu selalu beradaptasi dengan kemajuan teknologi telekomunikasi dan informasi.

3. Teknik Elektro Industri (D3/ D4)

Membekali mahasiswa dengan teknologi kontrol daya di sektor manufaktur dan industri

4. Teknologi Informasi (D3/ D4)
Membekali mahasiswa dengan kemampuan mengembangkan dan memelihara sistem informasi berbasis komputer pada lingkungan bisnis dan manufaktur. Program studi ini memiliki konsentrasi :
a. Teknologi Informasi (D3/D4)
b. Teknik Komputer (D4)

Persyaratan pendaftaran :

1. Warga Negara Indonesia
2. Berijazah SMU/ Madrasah Aliyah Jurusan IPA, atau SMK teknik
3. Usia maksimal 24 tahun per 1 September 2008
4. Lulus ujian seleksi, meliputi: Ujian masuk dan Tes Kesehatan

Kelengkapan :


1. Menunjukkan Ijasah asli dan fotocopynya yang telah dilegalisir
2. Menunjukkan NEM & NUN Asli dan fotocopynya yang telah dilegalisir
3. Fotocopy KTP/SIM/Paspor
4. Pasfoto(hitam putih/warna) ukuran 4×6 sebanyak 3 lembar

Ujian seleksi :

Ujian masuk berupa tes tulis dengan materi :

1. Fisika
2. Matematika
3. Bahasa Inggris
4. Bahasa Indonesia

Tes kesehatan meliputi :

1. Tes Fisik
2. Tes Urin
3. Tes Pendengaran dan Penglihatan
4. Tes Buta Warna

Apabila calon mahasiswa dinyatakan tidak lulus dalam tes kesehatan ini, maka PENS berhak menggugurkan status yang bersangkutan sebagai calon mahasiswa

Waktu dan tempat Pendaftaran :

GELOMBANG 1 (UMPENS)
Pendaftaran : 14 Juli - 25 Juli 2008
Waktu : Pk. 09.00 - selesai
Ujian : 26 Juli 2008 (Pk. 08.00-10.30)
Pengumuman : 2-3 Agustus 2008
Tempat : Kampus PENS, Jl. Raya ITS Keputih Sukolilo Surabaya

Pendaftaran Ulang :
Tanggal : 4-8 Agustus 2008
Waktu : Pk. 09.00 - selesai
Tempat : Kampus PENS, Jl. Raya ITS Keputih Sukolilo Surabaya

GELOMBANG 2 (UMPN Lintas Politeknik)

Pendaftaran : 28 Juli - 8 Agustus 2008
Waktu : Pk. 09.00 - selesai
Ujian : 9 Agustus 2008 (Pk. 08.00-10.30)
Pengumuman : 14 Agustus 2008
Tempat : Kampus PENS, Jl. Raya ITS Keputih Sukolilo Surabaya

Pendaftaran Ulang :
Tanggal : 15 - 21 Agustus 2008
Waktu : Pk. 09.00 - selesai
Tempat : Kampus PENS, Jl. Raya ITS Keputih Sukolilo Surabaya

Biaya Formulir Pendaftaran :

Rp. 200.000,-

Keterangan selengkapnya, silahkan kujungi http://www.eepis-its.edu

Tinggalkan Balasan


Tidak ada komentar: